Blog merupakan salah satu laman online yang berpeluang mendulang banyak penghasilan. Penghasilan yang diperoleh pun bisa didapat dari banyak sumber. Selama ini kita mengira bahwa pendapatan dari blog hanya berasal dari iklan.
Padahal dari visitor yang banyak ini berbagai peluang penghasilan bisa kita peroleh. Membangun blog memang memerlukan kerja keras di awalnya. Namun kerja keras tersebut sebanding dengan apa yang anda dapatkan kedepannya.
Dengan mengenali apa saja potensi penghasilannya, anda bisa memfokuskan ke dalam beberapa segmen agar pendapatkan pun makin besar. Banyak blogger yang mampu meraup jutaan sampai puluhan juta dalam sebulan melalui berbagai macam cara.
Anda mesti kreatif dan inovatif agar segala peluang mampu dimaksimalkan. Nah bagi yang penasaran apa saja cara menghasilkan uang dari blog, cobalah beberapa cara berikut ini untuk mendulang banyak penghasilan.
Cara Menghasilkan Uang dari Blog
- Iklan
Iklan di blog umumnya di pasang di banner, slot tertentu sampai postingan. Untuk mendapatkan iklan, blog anda mesti memiliki traffic yang tinggi. Jika traffic pembaca tinggi maka pengiklan akan menilai laman anda sebagai lahan potensial agar iklannya berhasil meraup banyak peminat. Jika anda masih pemula, pasang Google AdSense agar blog dalam skala kecil bisa mendapatkan iklan.
- Afiliasi
Afiliasi merupakan sebuah cara promosi dimana anda akan membuat tautan ke sebuah produk yang ada di situs lain. Pembaca blog yang mengikuti tautan tersebut merupakan target utamanya. Jika banyak pembaca yang meng-klik link afiliasi, maka anda akan memperoleh komisi penjualan. Tautan tersebut bisa anda bubuhkan di postingan review atau tips yang berhubungan dengan produk atau jasa.
- Event
Jika blog sudah memiliki banyak pengunjung, cobalah adakan event khusus pembaca setia. Anda bisa mengadakannya dengan jumlah peserta minimal 20 orang. Tarif yang sesuai serta sponsor event bisa anda gaet untuk mendukung acara anda. Umumnya mengadakan even seperti meet and great ini dilakukan oleh para blogger kecantikan, fashion, kuliner, hingga fotografi.
- Tawaran jasa atau layanan
Menjadi seorang blogger secara tidak langsung akan mengajari anda banyak hal. Mulai dari membangun, mendesain, sampai belajar SEO untuk meningkatkan visitor blog. Ilmu dan pengalaman yang anda peroleh bisa anda bagikan ke oranglain. Tujuannya selain mengajak lebih banyak orang mengikuti jejak anda, tentu saja anda akan mendapat sumber penghasilan dari jasa pelatihan, layanan, dan berbagai hal lain yang anda tawarkan ke oranglain.
- Recurring income
Recurring income merupakan cara mendapatkan penghasilan dengan membuat keanggotaan premium serta membership. Umumnya membership menawarkan akses konten blogger yang lebih eksklusif, pelatihan, serta berbagai hal khusus lainnya. dari uang keanggotaan ini, pemasukan melalui blog pun bisa anda dapatkan. Namun jika ingin menerapkan hal tersebut, anda mesti konsisten dalam menampilkan konten berkualitas di laman anda.
Itu dia beberapa cara menghasilkan uang dari blog yang bisa anda coba lakukan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.